HomeBandung RayaHari Ke-2 PSBB Di Cibeunying Cimenyan, Pelaksana Tugas Intens Sosialisasi & Imbau...

Hari Ke-2 PSBB Di Cibeunying Cimenyan, Pelaksana Tugas Intens Sosialisasi & Imbau Warga Pakai Masker

Hari Ke-2 PSBB Di Cibeunying Cimenyan, Pelaksana Tugas Intens Sosialisasi & Imbau Warga Pakai Masker

JayantaraNews.com, Cimenyan

Hari kedua diberlakukannya PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar) yang ditetapkan Pemerintah di Bandung Raya dan sekitarnya, terkhusus di titik tengah Jln Awiligar wilayah Kelurahan Cibeunying, Kecamatan Cimenyan, yang merupakan penyangga batas “Pintu Gerbang” antara Kota dan Kabupaten Bandung, menjadi Titik Fokus Monitoring.

Dalam hal ini, Bhabinkamtibmas Cibeunying Polsek Cimenyan Bripka Yusef Rusdiyana bersama Kasi Trantib Ujang Oyi, S.Sos, serta Linmas Kelurahan Cibeunying sebagai pelaksana tugas PSBB, dalam pelaksanaannya terus intens mengimbau dan mensosialisasikan kepada para pejalan kaki maupun pengendara roda dua (R2) dan roda empat (R4), untuk selalu menggunakan Masker, Kamis (23/4).

Sementara itu, Asep Rahayu, SH, selaku pimpinan Kelurahan Cibeunying yang menyempatkan hadir dalam giat tersebut, turut memberikan motifasi kepada  para pelaksana petugas di lokasi, agar senantiasa berhati-hati, jaga kesehatan, jaga jarak agar semua terhindar dari penyakit yang sedang mewabah saat ini.

Disisi lain, H Wawan Dermawan, salah seorang Tokoh Masyarakat RW 01, sekaligus pemerhati sepak bola (Persib Bandung) yang selalu memantau berbagai kegiatan di wilayah Kelurahan Cibeunying Cimenyan mengatakan,” Semoga dengan diberlakukannya Penerapan PSBB ini, bisa berdampak dalam mencegah, mengurangi sekaligus memutus mata rantai penyebaran Covid-19, sehingga Virus Corona segera berakhir dan lenyap untuk selama lamanya, dan masyarakat bisa kembali beraktivitas dengan normal,” pungkasnya. (Arin)

Stay Connected
16,985FansLike
2,458FollowersFollow
61,453SubscribersSubscribe
Must Read
Related News