HomeLintas BeritaBeri Penghargaan, Jaksa Agung Minta BPI KPNPA RI Jadi Mitra Strategis Kejaksaan...

Beri Penghargaan, Jaksa Agung Minta BPI KPNPA RI Jadi Mitra Strategis Kejaksaan Dalam Informasi & Pulbaket Tipikor

Beri Penghargaan, Jaksa Agung Minta BPI KPNPA RI Jadi Mitra Strategis Kejaksaan Dalam Informasi & Pulbaket Tipikor

JayantaraNews.com, Jakarta

Kembali, Badan Peneliti Independen Kekayaan Penyelenggara Negara & Pengawas Anggaran Republik Indonesia (BPI KPNPA RI), memberikan penghargaan terhadap kinerja Satgas Tabur Intel Kejaksaan Agung dalam menangkap ‘Buronan Koruptor’.

Dalam hal ini, BPI KPNPA RI memberikan penghargaan sebagai bentuk apresiasi kepada Koprs Adhyaksa. Penghargaan diterima langsung oleh Jaksa Agung Muda Intelijen Dr. H. Sunarta, SH., MH., di ruang kerjanya, Kantor Kejaksaan Agung Jakarta Selatan, Selasa (9/3/2021).

Pada kesempatan tersebut, Ketua Umum BPI KPNPA RI TB Rahmad Sukendar, SH., S.sos., didampingi Wakil Ketua Umum Roslan Sianipar, S.Pd., SH., mengucapkan terima kasih telah diterima dengan baik oleh Jaksa Agung Muda Intelijen.

“Saya berikan apresiasi atas kinerja Kejaksaan Agung, yaitu Jaksa Agung Muda Intelijen Bapak Dr. H. Sunarta, SH., MH., atas keberhasilan Satgas Tabur Intel dalam menangkap para buronan. Dalam hal ini, Kejaksaan berhasil mengangkat Marwah Korps Adhyaksa di mata masyarakat, utamanya dalam penegakkan hukum dan pemberantasan Korupsi. Pihak Kejaksaan telah berhasil mengembalikan kerugian keuangan negara,” imbuhnya.

“Beliau juga telah berkomitmen untuk menjadi Mitra Kerja BPI KPNPA RI dalam memberantas Korupsi, dan selalu merespon cepat ‘Laporan-laporan Kasus Tindak Pidana Korupsi’, baik yang terjadi di wilayah provinsi ataupun kabupaten/kota dan kasus-kasus besar yang ada di pusat,” ucap pria yang sedang digadang-gadang mengisi jabatan Anggota Dewan Pengawas KPK itu.

“BPI juga apresiasi kinerja Kajati dan Kajari di daerah dalam memproses cepat kasus-kasus Tindak Pidana Korupsi dan menetapkan status Tersangka. Ini merupakan prestasi dan komitmen Kejaksaan Agung dalam memberantas Korupsi, seperti kasus proyek 130 miliar di Palembang, kasus pengadaan tanah di DKI, kasus korupsi dana desa (DD) Kabupaten Puncak Jaya Papua, dan masih banyak lagi. Semua prestasi Koprs Adhyaksa adalah representatif untuk kinerja Kepemimpinan Jaksa Agung ST. Burhanuddin  yang salah satunya adalah kinerja Jaksa Agung Muda Intelijen,” ungkapnya.

Di tempat yang sama, Jaksa Agung Muda Intelijen Dr. H. Sunarta, SH., MH., mengungkapkan terima kasihnya atas penghargaan yang diberikan kepadanya. “Merupakan kehormatan dikunjungi oleh Ketua Umum DPN BPI KPNPA RI yang terkenal integritasnya dan tidak pernah kompromi terhadap pelaku Tindak Pidana Korupsi. Saya ucapkan terima kasih atas Penghargaan yang merupakan hasil kinerja Kejaksaan Agung, dan saya berharap, BPI KPNPA RI dan Kejagung tetap bersinergi sebagai Mitra Strategis Kejaksaan dalam memberikan Informasi dan Pulbaket Tipikor,” pungkasnya. (Tim)

Stay Connected
16,985FansLike
2,458FollowersFollow
61,453SubscribersSubscribe
Must Read
Related News