HomeLintas BeritaSatpolairud Polres Lingga Bantu Selamatkan Nahkoda & 6 Penumpang Kapal di Perairan...

Satpolairud Polres Lingga Bantu Selamatkan Nahkoda & 6 Penumpang Kapal di Perairan Tanjung Sembilang

Satpolairud Polres Lingga Bantu Selamatkan Nahkoda & 6 Penumpang Kapal di Perairan Tanjung Sembilang

JayantaraNews.com, Lingga, Kepri

Tim Operasi Satpolairud Polres Lingga berhasil bantu selamatkan nakhoda beserta 6 orang penumpang kapal pompong bermuatan sembako tujuan Desa Busung Panjang, Kecamatan Kepulauan Posek, yang mengalami musibah Lakalaut di Perairan Tanjung Sembilang, wilayah Desa Bakong, Kecamatan Singkep Barat.

Kapolres Lingga AKBP Arief Robby Rachman, SH., SIK., M.Si., melalui Kasat Polairud Polres Lingga AKP Charles Thomas, SH., MH., menjelaskan, “Musibah Lakalaut kapal pompong dengan kapasitas muatan lebih kurang satu ton barang sembako tersebut, terjadi pada Senin, 11 Desember 2021 sekira pukul 17.00 WIB, di wilayah Perairan Tanjung Sembilang Desa Bakong, Kecamatan Singkep Barat, Kabupaten Lingga,” ucapnya, Selasa, 12/01/2021.

Kapolres Lingga dengan sigap menanggapi laporan yang disampaikan warga. Saat tim operasi sampai di tempat kejadian perkara (TKP), para korban yang ikut tenggelam terlebih dahulu sudah berhasil diselamatkan warga yang tinggal di Tanjung Sembilang.

Korbannya ada tujuh orang termasuk kapten kapal pompong, dan Alhamdulillah, semuanya selamat. Kapal pompong tersebut berangkat dari pelabuhan umum Desa Sungai Buluh. Dari keterangan para korban, penyebab karamnya, selain cuaca buruk juga karena ombak tinggi. 

“Kapal pompong tersebut menabrak kayu pancang kelong, hingga mengakibatkan lambung kapal bocor di bagian belakang, kejadian karamnya kisaran pukul 17.00 WIB,” terang Kasatpolairud AKP Charles Thomas, SH., MH. 

Dari kejadian tersebut, tidak ada korban jiwa, semua penumpang selamat. Namun sayangnya, kapal dan muatan barang sembako saja yang tidak bisa diselamatkan. Dan untuk pencarian kapal pompongnya, rencananya hari ini, dikarenakan kemarin (saat kejadian-red) terkendala akibat kondisi cuaca sangat buruk dan malam hari.

Ini data nama korbannya; 1. Salianto (25) alamat : Pulau Panjang (kapten kapal). Jamaludin (48) Alamat : Pulau Panjang. 3. Bintang (17) Alamat : Pulau Panjang. 4. Rabiah (65) tahun Alamat : Pulau Panjang, Meli (42) Alamat : Pulau Panjang, Murni (16) Alamat : Pulau Panjang, Wulan (20) Alamat : Pulau Panjang. Dan untuk kerugian keseluruhan diperkirakan kisaran mencapai Rp100.000.000,00, pungkas Kasatpolairud Polres Lingga AKP Charles Thomas. (Zl/Mhmd)

Stay Connected
16,985FansLike
2,458FollowersFollow
61,453SubscribersSubscribe
Must Read
Related News