HomeLintas BeritaPolsek Jampangtengah Giat Pelayanan 400 Vaksin & Bagikan Masker kepada Warga

Polsek Jampangtengah Giat Pelayanan 400 Vaksin & Bagikan Masker kepada Warga

Polsek Jampangtengah Giat Pelayanan 400 Vaksin & Bagikan Masker kepada Warga

JayantaraNews.com, Sukabumi

Upaya pemerintah dalam menekan penyebaran infeksi virus corona dan menekan angka kasus COVID-19 yang masih marak, terus semakin ditingkatkan. Salah satunya yang dilakukan oleh Jajaran Polsek Jampangtengah yang peduli terhadap masyarakat, yakni dengan menggelar vaksinasi secara cuma-cuma, sekaligus membagikan ratusan masker secara gratis.

H. Usep Nurdin, S.IP., selaku Kapolsek Jampangtengah membenarkan, bahwa telah dilakukan giat pelaksanaan vaksin di halaman Mako Polsek, pada Sabtu 26/6/2021. “Kita mengcover warga masyarakat Jampangtengah, Kabupaten Sukabumi yang belum  mendapatkan vaksin di Puskesmas atau wilayah desa,” ucapnya.

Kami kerja sama dengan pihak Puskesmas untuk pelaksanaannya, dengan memberikan kuota sebanyak 400 orang penerima vaksin. “Namun kenyataannya, yang datang lebih dari kuota yang sudah kami siapkan, bahkan masih terus berdatangan untuk minta divaksin,” imbuhnya.

Menurutnya, “Demi antusias warga yang ingin mendapatkan vaksin, kita jadwalkan dari pukul 8.00 pagi, namun pada pukul 7.00 WIB mereka sudah ngantri data. Bahkan sampai pelaksanaan sedang berjalan sekira 2 jam, namun warga masih berdatangan. Hampir kami dengan jajaran anggota Polsek Jampangtengah kewalahan akibat membeludaknya warga,” ujarnya.

Tujuan kami memberikan pelayanan vaksin, yaitu agar masyarakat Jampangtengah sehat dan bisa meminimalisir sekaligus memutus mata rantai penyebaran Covid-19 dan juga dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-75, pada 1 Juli 2021 nanti, ungkapnya.

Di tempat terpisah, Lalan Jaelani, selaku Kades Panumbangan yang juga mewakili APDESI  Kecamatan Jampangtengah, Kabupaten Sukabumi, mengucapkan banyak terima kasih kepada Kapolsek yang selalu peduli terhadap warga.

“Sebenarnya kami pun sudah melaksanakan vaksin tahap awal. Namun lantaran terbatas, jadi banyak warga belum tercover, makanya kami giring warga untuk ikut vaksin di Mako Polsek Jampangtengah,” ungkap Lalan Jaelani.

“Saya selaku warga masyarakat sekitar, mengucapkan terima kasih yang amat dalam kepada Kapolsek dan jajarannya, lantaran beliau bukan hanya peduli terhadap warga, namun juga dikenal murah senyum,” kata Iin (45) warga Jampangtengah. (Pid)

Stay Connected
16,985FansLike
2,458FollowersFollow
61,453SubscribersSubscribe
Must Read
Related News