HomeLintas BeritaDinas Sosial & Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana Kota Padang Panjang Kembali Gelar...

Dinas Sosial & Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana Kota Padang Panjang Kembali Gelar Pelayanan KB Gratis

JAYANTARANEWS.COM, Padang Panjang, Sumbar

Guna meningkatkan capaian akseptor baru di Kota Padang Panjang, Dinas Sosial Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DSPPKBPPPA) kembali gelar pelayanan KB gratis. Pelayanan KB ini diadakan di dua lokasi, Puskesmas Kebun Sikolos dan Puskesmas Gunung, Selasa (22/11/2022).

DSPPKBPPPA bekerja sama dengan para kader yang ada di kelurahan untuk membawa akseptor ke puskesmas. Masing-masing kader membawa dua akseptor.

Koordinator Penyuluh KB Kecamatan Padang Panjang Barat Anhar, S.Ag., menyampaikan, “Pelayanan KB ini hanya melayani pemasangan IUD dan Implant bagi pasangan usia subur (PUS),” ujarnya.

“Sampai saat ini sudah dilayani sebanyak 6 orang, 4 IUD dan 2 Implant,” katanya.

Kegiatan ini dilaksanakan untuk meningkatkan akses pelayanan KB yang berkualitas bagi PUS.

Ia berharap, dengan kegiatan tersebut semakin banyak masyarakat menggunakan KB dan semakin banyak masyarakat yang mengatur jarak kelahiran sehingga terwujud keluarga yang berkualitas, tambahnya.

Sementara itu, Penanggung Jawab KB Puskesmas Kebun Sikolos Filmainar, S.ST., juga menyampaikan langkah-langkah masyarakat yang ikut pelayanan.

Sebelumnya akseptor harus mengisi blanko, diukur berat badan, tensi, ada penyakit atau tidak, sudah berapa orang anak dan masih banyak lainnya.

“Jika akseptor sudah mengisi blanko dan menjawab semua pertanyaan dari petugas, maka petugas akan langsung memakaikan alat KB baik itu IUD maupun Implant. Kemudian akseptor nantinya akan diberikan obat sesuai dengan KB yang dipasangkan,” sebutnya.

Salah seorang akseptor merasa terbantu dengan adanya pelayanan KB gratis ini. Dari sebelumnya ia tidak tahu, menjadi tahu apa guna KB ini.

“Awal-awalnya akseptor agak takut, tapi setelah diberi pengarahan ia tidak takut lagi untuk melaksanakan KB,” kata Filmainar. (ZL)

Stay Connected
16,985FansLike
2,458FollowersFollow
61,453SubscribersSubscribe
Must Read
Related News