HomeLintas Berita2020, PRKP Support Program Smart City & KLA

2020, PRKP Support Program Smart City & KLA

2020, PRKP Support Program Smart City & KLA

Ket foto: Kepala Dinas PRKP Kabupaten Sumbawa, Drs H Burhanuddin, MT, MTP

JayantaraNews.com, Sumbawa 

Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Kabupaten Sumbawa, selain fokus melaksanakan sejumlah program pelayanan dasar kepada masyarakat, kini mulai fokus kepada program penataan perkotaan, yang ini merupakan tindak lanjut dari Perda No 1 Tahun 2013 tentang Ruang Terbuka Hijau (RTH).

Bahkan, dalam program 2020 ini sangat mensupport yang namanya “Smart City”, dimana intinya berkaitan dengan program komunikasi dan informasi.

Untuk itu, Dinas PRKP telah mengusulkan program WIFI gratis yang akan dipasang pada 11 lokasi taman RTH, baik yang ada di dalam Kota Sumbawa Besar maupun di sejumlah kecamatan yang telah memiliki RTH seperti di Kecamatan Utan dan Alas.

Adapun, kegiatan launchingnya akan dilakukan bertepatan dengan HUT Kabupaten Sumbawa 22 Januari mendatang, ujar Kepala Dinas PRKP Kabupaten Sumbawa Drs H Burhanuddin, MT, MTP saat ditemui JayantaraNews.com di ruang kerjanya, Jumat (17/1).

Ia menjelaskan, bahwa program pemasangan Wifi Gratis tersebut bekerjasama dengan Dinas Kominfotik Sumbawa dan PT Telkomsel, baik di RTH Taman Mangga, Taman Pahlawan, Genang Genis, Taman Ramah Anak di kawasan BTN Bukit Permai Kelurahan Seketeng Kecamatan Sumbawa dan di sejumlah taman lainnya yang ada di sejumlah kecamatan. Dimana khusus untuk Taman Ramah Anak tersebut yang berada di pinggir jalan menuju kawasan BTN Bukit Permai itu akan  dijadikan model setelah pembangunan fisiknya baru saja tuntas dibangun tahun 2019 lalu, dengan menyerap biaya mencapai ratusan juta rupiah.

Bahkan, taman ramah anak tersebut dilengkapi dengan sarana bermain bagi anak-anak, vegetasi dan bunga, kamar mandi anak. Sehingga kedepannya, taman ini harus ada penjaga seperti taman Mangga ada penjaga dan petugas kebersihan. ” Jika model taman-taman anak ini dinilai akan dapat menunjang Kabupaten Layak Anak (KLA), sebagaimana diprogramkan pemerintah, dan diharapkan dengan pengawasan serta pemeliharaannya diharapkan peran serta masyarakat atau kelurahan setempat,” ungkapnya.

Oleh karena itu, terkait dengan model taman di jalan protokol telah dibuatkan casing pot yang di dalamnya terdapat sejumlah bunga tanaman hidup ada 8 unit tahun 2019. Dengan dukungan anggaran APBD Sumbawa dengan rencana tahun 2020 program ini, maka jumlahnya akan ditingkatkan, dengan menggunakan sistem mobile dapat dilakukan pengawasan, pengamanan, pemeliharaan dan pelestariannya, terang H Burhanuddin.

Selain itu, PRKP juga melakukan kerjasama sinergitas dengan Dinas Tanaman Pangan Sumbawa melalui program Kawasan Rumah Pangan Lestari (KRPL) yang menyediakan tanaman bunga dan hipotek lainnya, seperti; cabai, tomat, coll dan lainnya, katanya.

Lebih jauh ia juga memaparkan, bahwa kawasan Pekat, Brang Bara dan Bugis (Purbara) kerjasama dengan pihak kelurahan dan kecamatan, dibuatkan vegetasi di kawasan tersebut. Sudah ada ruang yang telah disiapkan dengan tanaman yang sudah ada berupa tanaman pucuk merah, sehingga diselanya menggunakan sistem tumpangsari dapat ditanam cabai, terong dll, sehingga peran serta dan rasa memiliki dari warga masyarakat setempat dapat diwujudkan dengan baik.

Begitu pula bagi pengadaan sebuah kendaraan crene satu unit dibiayai lewat APBD Sumbawa tahun 2020 akan diperoleh PRKP, paling tidak crene dengan tinggi tujuh meter tangganya untuk memudahkan pelaksanaan pekerjaan operasional di lapangan. Apalagi pemerintah saat ini tengah melaksanakan program energi terbarukan dengan mensupport kabupaten, tambahnya

Untuk diketahui juga, bawa telah diusulkan 4.000 titik lampu penerangan jalan ke pusat dan baru disetujui sebanyak 150 unit tahap pertama, tetapi ini diarahkan ke Penerangan Jalan Umum Tenaga Surya (PJUTS) dengan rencana penempatannya diluar Kota Sumbawa Besar, seperti di kawasan Kecamatan Orong Telu dan wilayah selatan lainnya menyusul, pungkasnya. (Dhy JN)

Stay Connected
16,985FansLike
2,458FollowersFollow
61,453SubscribersSubscribe
Must Read
Related News