HomeLintas BeritaKepedulian Kades Gunung Rajak Sakra Barat Kepada Masyarakatnya Perlu Diapresiasi

Kepedulian Kades Gunung Rajak Sakra Barat Kepada Masyarakatnya Perlu Diapresiasi

Kepedulian Kades Gunung Rajak Sakra Barat Kepada Masyarakatnya Perlu Diapresiasi

JayantaraNews.com, Lotim

Kegiatan pelayanan pembuatan dan perekaman e-KTP berikut akta kelahiran yang bertempat di Kantor Desa Gunung Rajak, Kecamatan Sakra Barat, Kabupaten Lombok Timur itu, mendapat sambutan antusias dari warga masyarakat sekitar, Selasa (10/3).

Pada kesempatan itu, Lalu Samsul Jamhari selaku Kepala Desa Gunung Rajak, Kecamatan Sakra Barat, Lombok Timur, dalam arahannya mengatakan,” sebagian masyarakat kita kan masih banyak yang belum memiliki KTP, KK dan akta terutama yang baru lahir. Melihat keadaan yang seperti itu, maka kami pemerintah desa mengusulkan ke Dukcapil supaya ada pelayanan ke setiap desa,” ungkapnya di hadapan masyarakat juga awak media.

” Saya berharap, jangan sampai ada masyarakat kami yang tidak mempunyai KTP, KK, Akta Kelahiran, termasuk masyarakat yang baru lahir, sehingga jika pelayanan belum selesai dalam sehari, maka akan diselesaikan dalam dua hari,” ujarnya.

Selain itu, Azwarudin Anwar selaku Kasi Pernikahan dan Perceraian Non Muslim yang tergabung dalam Tim Dukcapil yang turun ke lapangan mengatakan,” masyarakat tidak perlu khawatir terkait dengan blangko. Karena blangko sampai sejauh ini masih tetap tersedia. Sekiranya 500 blangko habis dalam setengah hari, maka kita bisa pergi mengambil 500 belangko lagi ke pusat. Program yang baru diluncurkan dan sudah berjalan sekitar lima bulan yang lalu ini mirip dengan KTP, yakni pembuatan identinas anak yang serupa dengan e-KTP. Usia anak 0-4 tahun belum memiliki foto dan ketika berumur 5-10 tahun baru kemudian akan ditambahkan,” ulasnya.

Tim Dukcapil menerangkan, bahwa fungsi dari identitas anak ini adalah sebagai syarat ketika anak mau masuk TK, SD dan mengurus keperluan yang lain, karena di dalam identitas itu sudah tercantum kepala keluarga dan nomor akta kelahiran.

Pantauan media, masyarakat yang hadir di kantor desa sangat antusias dan merasa senang serta bersyukur dengan adanya pelayanan publik di desa, khususnya pembuatan akta dan identitas anak.

Lalu Syamsul Jamhari berharap kepada semua Kawil yang ada, supaya mengumumkan dan mengumpulkan semua masyarakatnya yang hadir hari ini, agar semuanya mempunyai akta dan identitas diri, ujarnya. (Ramli Ahmad)

Stay Connected
16,985FansLike
2,458FollowersFollow
61,453SubscribersSubscribe
Must Read
Related News